Komitmen Bantu Rakyat, PAN Kembangkan Pelaku UMKM

Jumat 21 Jul 2023, 17:53 WIB
PAN pegang teguh komitmen bantu pelaku UMKM lokal (instagram/zul.hasan)

PAN pegang teguh komitmen bantu pelaku UMKM lokal (instagram/zul.hasan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Komitmen kuat terus dipegang teguh Partai Amanat Nasional (PAN) dalam upayanya mengembangkan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Langkah ini dilakukan PAN untuk menciptakan dampak positif signifikan.

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengatakan PAN mempunyai keseriusan punya keseriusan untuk meningkatkan perekonomian melalui UMKM Tanah Air. Menurutnya, potensi pendapatan UMKM sangat besar untuk bantu negara.

"Kontribusi UMKM terhadap perekonomian Indonesia terbilang besar. Oleh karena itu, PAN terus mendorong dan menggandeng sejumlah pihak untuk memberikan pelatihan kepada pelaku UMKM," kata Zulhas.

Berdasarkan data yang di rilis oleh Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Kemenkop UMKM) sepanjang 2022 UMKM di Tanah Air tercatat tumbuh begitu baik, angkanya sudah mencapai 8,71 juta unit.

Dia menuturkan PAN memiliki program yang dikhususkan untuk pelatihan bagi pelaku UMKM di seluruh Indonesia. Program ini dilakukan untuk memberikan wawasan dan masukan yang efektif bagi pelaku usaha, guna menarik minat pembeli.

"Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, mulai dari packaging, strategi promosi, dan bimbingan terhadap UMKM itu sendiri. PAN juga turut aktif membentuk ekosistem pemasaran produk melalui kader untuk berperan lebih aktif dalam mempromosikan produk UMKM," ujar Zulhas.

Tidak hanya pemasaran dan pelatihan, PAN juga tengah berupaya untuk bisa menghadirkan bantuan modal bagi para pelaku usaha UMKM yang ingin mengembangkan bisnisnya. Bantuan ini dilakukan PAN sesuai dengan slogan partai 'Bantu Rakyat' begitu terealisasikan dengan optimal.

Berita Terkait

News Update