Pabrik Cat di Bekasi Terbakar Diduga Korsleting Listrik

Kamis 20 Jul 2023, 17:25 WIB
Petugas Damkar berjibaku memadamkan api yang membakar pabrik cat di Bekasi. (Ist)

Petugas Damkar berjibaku memadamkan api yang membakar pabrik cat di Bekasi. (Ist)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Kebakaran melanda Pabrik Cat di 
Pergudangan Puskopau Jalan Ring Rudal RT.002 RW.007, Jatirahayu, Pondok Melati, Kota Bekasi, pada Kamis (20/7/2023) dini hari.

Petugas Kompi B Pleton 5, Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, Haryanto mengatakan peristiwa itu terjadi sekira pukul 00:31 WIB.

"Dilaporkan oleh Agus Sani kebakaran pabrik cat di pondok melati, waktu dini hari," kata Haryanto, Kamis (20/7/2023).

Kebakaran pabrik cat diduga disebabkan dari aliran listrik yang mengalami konsleting.

Menurut keterangan warga, sementara api diduga dari korsleting listrik di dalam pabrik cat dan menyambar ke barang-barang yang mudah terbakar.

Untuk memadamkan api, 10 mobil pemadam berbagai ukuran diterjunkan ke titik api.

Sedangkan dua unit penyelamatan disiapkan dilokasi kejadian.

Meski demikian, tidak ada korban luka maupun jiwa dalam peristiwa tersebut.

"Selesai penanganan pukul 02.40 WIB, untuk kerugian kini masih dilakukan investigasi," pungkasnya. (Ihsan Fahmi).


 

News Update