ADVERTISEMENT

Diskan Pandeglang Dituding Diskriminatif Terkait Bantuan Mesin Kapal

Kamis, 20 Juli 2023 11:22 WIB

Share
Kantor Dinas Perikanan (Diskan) Pandeglang. (Ist)
Kantor Dinas Perikanan (Diskan) Pandeglang. (Ist)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Dinas Perikanan (Diskan) Pandeglang, dinilai diskriminatif dalam menyalurkan bantuan mesin kapal nelayan dan jaring penangkapan ikan kepada nelayan.

Pasalnya, dari belasan Kelompok Usaha Bersama (KUB) dan Koperasi calon penerima bantuan mesin kapal dan jaring, terdapat salah satu Koperasi akan diberikan dengan jumlah lebih banyak dibanding dengan kelompok lain.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Poskota.co.id, dari data kelompok calon penerima bantuan tersebut dari 17 KUB dan Koperasi penerima bantuan mesin kapal, terdapat salah satu koperasi yang akan diberikan bantuan dengan jumlah lebih banyak di banding dengan KUB yang lain.

Seperti Koperasi BCS di Kecamatan Panimbang, akan diberikan bantuan mesin kapal nelayan ukuran 15 PK dengan jumlah sebanyak 10 paket. Sementara untuk KUB nelayan yang lain di Pandeglang hanya 1 paket mesin kapal per kelompoknya.

 

Dan untuk mesin kapal sebesar 30 PK jumlahnya sebanyak 4 paket dengan jumlah penerima sebanyak 4 KUB.

Selain itu, untuk bantuan jaring Gilnet ukuran 21Inch, dari 13 KUB dan Koperasi penerima bantuan, salah Koperasi diantaranya akan diberikan 10 paket, sementara KUB yang lain hanya satu paket.

Adapun untuk program pengadaan mesin kapal nelayan tersebut dibiayai dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun anggaran 2023 sebesar Rp 1,2 miliar lebih.

Untuk jaring Gilnet ukuran 21Ich sebanyak 21 paket dengan total anggaran sebesar Rp 239.200.000 untuk 11 kelompok penerima manfaat.

 

Halaman

ADVERTISEMENT

Editor: Deny Zainuddin
Contributor: Samsul Fatoni
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT