Hasil Korea Open 2023: Cegat Malaysia, Putri KW Melangkah ke 16 Besar

Rabu 19 Jul 2023, 15:32 WIB
Hasil Korea Open 2023 Putri Kusuma Wardani. (Instagram/@badmintonphoto_official)

Hasil Korea Open 2023 Putri Kusuma Wardani. (Instagram/@badmintonphoto_official)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hasil Korea Open 2023 menunjukkan kemenangan tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani di babak 32 besar.

Berdasarkan hasil Korea Open 2023 yang berlangsung hari ini, Rabu (19/7/2023) di Jinnam Stadium, Yeosu, Korea Selatan, Putri KW yang bertemu dengan wakil Malaysia, Goh Jin Wei mampu menuntaskan permainan dengan sangat apik. 

Dilihat dari hasil Korea Open 2023, Putri KW menang lewat rubber game dengan skor 21-18, 14-21, dan 21-19 atas Goh Jin Wei dengan durasi 52 menit.

Pertarungan sengit antara Putri KW dengan Goh sudah tercipta sejak gim pertama. Keduanya saling kejar-kejaran poin hingga beberapa kali mendapat skor seri 4-4 dan 9-9.

Putri lalu meraih interval dengan skor 11-9 atas Goh. Ia terus berusaha menjaga jarak dari Goh hingga akhirnya berhasil menuntaskan gim pertama dengan poin 21-18.

Memasuki gim kedua, keadaan justru berbalik bagi putri. Wakil Indonesia itu bahkan ketinggalan cukup jauh dari Goh yang berhasil memimpin interval dengan keunggulan 5-11.

Sempat mengikis jarak menjadi 9-11, Putri Kw kembali tertinggal jauh dari Goh hingga 12-18. Tak mau membuang kesempatan, Goh pun terus mendominasi permainan dan merebut gim kedua dengan keunggulan 14-21.

Gim kedua kembali berjalan panas bagi dua pemain tersebut. Putri yang lebih mampu menguasai permainan mencapai interval lebih dulu 11-8.

Goh dan Putri saling berbalas poin di babak kedua, mulai dari 16-16, 18-18, hingga 19-19.

Keadaan yang cukup menegangkan itu berhasil dikendalikan Putri yang mendapat dua poin beruntun. Putri pun menutup gim ketiga dengan kemenangan 21-19.

Usai rehat, Putri semakin mendominasi jalanny permainan.

Berita Terkait

News Update