Berikutnya masalah pulsa dan internet, yang kebanyakan cukup aman jika menyiapkan dana sekira Rp 200 ribu. Kebutuhan lain, yakni belanja bulanan, air galon, kebutuhan kamar mandi, yang jika ditotal dengan makan dan lain-lain adalah Rp 3.964.000.
Jumlah tersebut belum termasuk dana darurat atau tabungan. Menurutnya, jika kalian bisa menekan biaya pengeluaran dan dapat mengatur finansial menjadi lebih baik lagi, maka jumlah tabungan akan membesar.
Sebaliknya, jika Anda bertambah boros, jangan harap bisa bertahan lama hidup di Jakarta dengan gaji UMR.