Mengenal Manfaat Pare bagi Kesehatan Tubuh, Pahit Bergizi!

Jumat 14 Jul 2023, 13:56 WIB
Manfaat Sayuran Pare bagi Kesehatan Tubuh (Pixabay/vitaminamov)

Manfaat Sayuran Pare bagi Kesehatan Tubuh (Pixabay/vitaminamov)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pare merupakan salah satu jenis makanan berwarna hijau yang terkenal dengan cita rasanya yang pahit. Meski begitu, dibalik rasa pahitnya ternyata tersimpan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, lho.

Walaupun pahit, pare tetap digemari oleh banyak orang dan sering kali dikonsumsi menjadi olahan makanan yang lezat. Pare memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan lantaran kandungan yang ada di dalamnya.

Pare diketahui mengandung banyak nutrisi seperti serat, vitamin A dan C, zat besi, hingga kalium yang bagus untuk kesehatan. Hal itu kemudian menjadikan pare sebagai makanan bergizi yang baik dikonsumsi.

Lalu, apa saja manfaat pare bagi kesehatan? Simak penjelasan singkat di bawah ini terkait khasiat yang didapatkan dari pare.

1. Mencegah kanker

Pare memiliki kandungan antioksidan yang diyakini menjadi penghambat pertumbuhan penyakit kanker. Tak hanya itu, kandungan tersebut juga dinilai dapat menghentikan penyebaran sel kanker pada seluruh tubuh.

Beberapa penelitian telah membuktikan manfaat pare dalam hal mencegah kanker. Ditemukan bahwa golongan senyawa utama dalam pare ternyata memiliki peran besar dalam aktivitas biologis termasuk antikanker. Namun, tetap diperlukan penelitian lebih lanjut terkait manfaat pare satu ini.

2. Menjaga kesehatan pencernaan

Selanjutnya, pare juga bisa menjadi solusi untuk menjaga kesehatan pencernaan. Berkat kandungan serat pada pare, pergerakan usus akan menjadi lancar sehingga kesehatan saluran pencernaan baik.

Saat usus bergerak dengan lancar dan membuat kamu rutin buang air besar, penyakit sembelit pun tidak akan kamu alami. 

3. Menurunkan kolesterol

Berita Terkait

News Update