Parah! Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Tangerang hanya Dihadiri 9 Anggota Dewan

Kamis 13 Jul 2023, 17:52 WIB
Situasi rapat Paripurna DPRD Kabupaten Tangerang diwarnai bangku kosong. (Foto/Veronica)

Situasi rapat Paripurna DPRD Kabupaten Tangerang diwarnai bangku kosong. (Foto/Veronica)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang pada Kamis (13/7/2023), tampak tak berpenghuni.

Bagaimana tidak, rapat pembahasan Raperda Inisiatif dan Raperda Eksekutif ini hanya dihadiri 9 anggota DPRD Kabupaten Tangerang. 

Saat di konfirmasi, Ketua DPRD Kabupaten Tangerang, Kholid Ismail menjelaskan penyebab kosongnya paripurna pada hari ini. 

Ia menjelaskan, kosongnya paripurna pada hari ini disebabkan lantaran banyak anggota yang tengah mengikuti kegiatan lain. 

"Tadi ada beberapa anggota yang lagi nerima tamu," singkatnya.

Tak hanya bangku kosong yang menjadi perhatian pada Rapat Paripurna tersebut, namun waktu rapat juga molor hampir 3 jam. 

Seharusnya, rapat tersebut dijadwalkan mulai pukul 10.00 WIB, namun, kenyataannya rapat tersebut baru mulai pukul 13.00 WIB.

Diketahui, anggota DPRD Kabupaten Tangerang berjumlah 50 orang. (Veronica Prasetio) 

Berita Terkait
News Update