JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Battle for Happiness episode 14 sub Indo akan segera tayang malam ini, Kamis, 13 Juli 2023 pukul 21.30 waktu Korea atau pukul 19.30 WIB.
Drama Korea Battle for Happiness episode 14 sub Indo tayang di stasiun tv Korea ENA Chanel, namun dapat disaksikan secara streaming lewat aplikasi Prime Video.
Menyisakan tiga episode terakhir, Battle for Happiness episode 14 sub Indo akan sangat seru untuk disaksikan karena mendekati akhir dari konflik.
Sebelum menyaksikan episode terbaru Battle for Happiness yang akan tayang nanti malam, simak lebih dulu ulasan berikut ini.
Battle for Happiness episode sebelumnya menampilkan Do Joon yang sedang dalam keadaan mabuk tibatiba meracau bahwa ia telah membunuh istrinya. Karena kurangnya bukti yang mengarah pada Do Joon membuat ia dibebaskan.
Meski demikian, Mi Ho tak mau menyerah untuk menyelidiki berbagai petunjuk yang mungkin bisa mengungkap kebenaran dari kematian Yoo Jin.
Sama hal nya dengan Mi Ho, Tae Ho pun meyakini kemungkinan adanya petunjuk baru. Mi Ho yang menemukan sebuah gambar yang hanya tersisa sebagaian di sebuah loker lantas mempertanyakan tentang gambar tersebut.
Adapun, episode 14 Battle for Happines diprediksi Ji Ye akan diinterogasi oleh pihak kepolisian setelah laporan yang dibuat Mi Ho ke polisi sebelumnya.
Sementara itu, Mi Ho bertemu dengan anak Yoo Jin dan membawanya ke apartemen Yoo Jin. Anak itu, sebelumnya sempat menuliskan beberapa hal buruk di tembok.
Saat berada di dalam apartemen, anak tersebut menatap foto Do Joon dengan pandangan yang berbeda. Setelah itu, Mi Ho pergi menemui Do Joon dan mengancam akan membalas semua peruatan Do Joon selama ini.
Di sisi lain, Tae Ho sepertinya akan menerima surat gugatan cerai dari pengadilan setelah Na Young mengetahui perselingkuhannya dengan Jo Ara.