Taylor Swift Ajak Taylor Lautner Naik ke Atas Panggung Konser The Eras Tour, Penggemar Heboh!

Senin 10 Jul 2023, 12:31 WIB
Taylor Swift dan Taylor Lautner Hebohkan Penggemar Tampil Berdua di Atas Panggung (Kolase/Ist)

Taylor Swift dan Taylor Lautner Hebohkan Penggemar Tampil Berdua di Atas Panggung (Kolase/Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nama Taylor Swift dan Taylor Lautner baru-baru ini ramai dibicarakan oleh netizen di media sosial usai aksi keduanya yang terlihat berada di atas satu panggung yang sama, tepatnya di The Eras Tour.

Taylor Swift mengajak Taylor Lautner untuk naik ke atas panggung konsernya, The Eras Tour yang kala itu berlangsung di Stadion Arrowhead, Kansas City, Missouri, Amerika Serikat pada Jumat, 7 Juli 2023.

Pelantun Bad Blood, Taylor Swift menyambut Taylor Lautner yang kala itu menaiki panggung dengan pakaian kasualnya. Momen antara mantan sepasang kekasih ini sontak saja mengejutkan para penggemarnya.

Melalui Instagramnya, Taylor Lautner bahkan menggunggah video yang memperlihatkan dirinya muncul di atas panggung The Eras Tour kemudian berjalan sambil back flip dan cartwheel ke arah Taylor Swift.

Disaksikan oleh puluhan ribu penggemar Taylor Swift yang kala itu hadir menonton konser, Taylor Lautner dan Taylor Swift berbagi pelukan hangat di atas panggung tanpa rasa canggung.

Taylor Swift bahkan melontarkan pujian dan kalimat manis untuk sang mantan kekasih yang masih berhubungan baik dengannya.

"Dia memberikan energi positif saat aku menggarap album 'Speak Now'. Aku bisa bilang, ia adalah pria yang melakukan setiap hal amnis yang kalian liat dalam video musik tersebut," ucap Taylor Swift seperti dikutip US Weekly pada Senin, 10 Juli 2023.

Tak hanya itu, Taylor Swift juga mengatakan bahwa ia begitu dekat dengan Taylor Lautner dan sang istri.

"Lautner dan istrinya sudah menjadi sahabatku. Ini sangat menyenangkan karena kami bertiga mempunyai nama depan sama,' sambungnya.

Mendengar pujian yang diucapkan Taylor Swift kepadanya, Taylor Lautner pun turut membalas dengan pujian serupa.

"Taylor, aku sangat menghormatimu. Bukan hanya sebagai penyanyi, penulis lagu, artis tapi juga dirimu sebagai manusia. Kamu ramah, rendah hati, baik, dan aku merasa terhormat bisa mengenalmu," tutur Taylor Lautner.

Berita Terkait

News Update