JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mobil pelat nomor CD 27 09 kedutaan mana? Setidaknya pertanyaan tersebut saat ini tengah ramai dibahas netizen di sosial media.
Pencarian mobil berjenis sedan Lexus CD 27 09 kedutaan mana dan dikemudikan seorang pria itu, mendadak ramai usai aksinya membuntuti seorang wanita di kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan.
Peristiwa ini terjadi usai seorang wanita yang dibuntuti tersebut merasa risih dengan pengemudi tersebut. Bagaimana tidak, dia dibuntuti berhari-hari lamanya.
Semakin mengerikan usai sang sopir nekat berani mengajak kenalan sambil menjulurkan lidahnya.
Ramai Dibagikan di Sosmed
Peristiwa ini sebenarnya viral pertama kali usai sebuah akun Instagram @kabarnegri.official membagikan video seorang wanita yang menegur sebuah mobil kedutaan besar yang selalu mengikutinya.
Dan kini video itu makin banyak dibagikan di berbagai platform berbagi video termasuk TikTok.
Dalam video yang beredar, sang wanita yang digoda melabrak pria tersebut sembari merekamnya. "Hey, lo ya yang selalu ganggu gue ya," kata wanita itu.
Sementara itu narasi menyebutkan, mobil kedutaan besar dengan kode (Corps Diplomatique) CD 27 09 telah membuat risih seorang wanita. Pada awalnya, sang pria bermobil Lexus itu terpantau mencoba selalu mengajaknya berkenalan.
Akan tetapi ajakan kenalan itu tidak digubrisnya. Belakangan si perempuan itu malah keberatan dengan aksi menguntit pria itu yang dilakoninya hampir setiap hari berturut-turut.
"Selalu enggak aman ada orang kayak begini di jalan gangguin dan berhari-hari ngikutin, dasar manusia psikopat, hati-hati guys yang perempuan di Rasuna Said Epicentrum," ujarnya.
Sejauh ini belum dapat dipastikan apakah plat nomor kedutaan asing yang menempel di mobil tersebut asli atau palsu.