JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Shadow Detectiv 2 akhirnya resmi tayang pada Rabu, 5 Juli 2023 pukul 22.00 WIB di platform streaming Disney Plus Hotstar.
Shadow Detectiv 2 memiliki total 8 episode dan hanya akan tayang satu episode saja setiap pekannya, yakni setiap Rabu.
Cerita Shadow Detectiv 2 yang digarap sutradara Han Dong Hwa ini masih melanjutkan kisah Shadow Detectiv musim pertama yang dirilis pada 2022 lalu.
Pada musim pertama, Shadow Detectiv mengisahkan tentang serang Detectiv bernama Kim Tae Rok (Lee Sung Min) yang bekerja di kantor polisi Geumo.
Suatu ketika, Kim Tae Rok mendapatkan pesan misterius dari orang tak dikenal yang mengaku sebagai teman lamanya. Orang tersebut mengaku bahwa dirinya menjebak Kim Tae Rok dalam kasus pembunuhan seseorang bernama Woo Hyun Seok.
Adapun, pada Shadow Detectiv 2 akan berfokus pada pencarian Kim Tae Rok terhadap sosok misterius yang mengaku teman lamanya sekaligus orang yang sudah menjebaknya.
Setelah satu setengah tahun berlalu dari peristiwa penjebakan dirinya, detektik Kim Tae Rok kini dipindahkan ke Unit Kejahatan Kekerasan Perempuan dan Remaja.
Sesaat setelah bergabung ke tim baru nya, Kim Tae Rok mendengar ada peristiwa ledakan bom di Geumo. Ia mencurigai hal tersebut sebagai upaya pembunuhan.
Dengan bantuan rekannya yang baru, yaitu Lee Sung Ah (Kyung Soo Jin) dan Son Kyung Chan (Lee Hak Joo), Kim Tae Rok pun menyelidiki kasus tersebut.
Anehnya, semakin dalam ia menyelidiki semakin banyak ia menemukan hal-hal janggal yang mengarah kepada suatu hal yang lebih besar dan pada sosok teman lama yang dicarinya.
Jika kamu tertarik menyaksikan drama Korea Shadow Detectiv 2, kamu bisa klik link di bawah ini untuk menonton.