Erick Thohir Cawapres Muda Kepercayaan dan Andalan Presiden Jokowi

Kamis 06 Jul 2023, 13:56 WIB
Erick Thohir Cawapres Muda Kepercayaan dan Andalan Presiden Jokowi (Instagram/@erickthohir)

Erick Thohir Cawapres Muda Kepercayaan dan Andalan Presiden Jokowi (Instagram/@erickthohir)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Peneliti Utama Political Weather Station (PWS) Sharazani MA mengatakan Menteri BUMN Erick Thohir adalah calon wakil presiden (cawapres) potensial untuk diusung pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Hal ini dikarenakan Eks Presiden Inter Milan tersebut adalah pemimpin muda di pemerintahan yang menjadi kepercayaan dan andalan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Erick Thohir ini seorang tokoh muda yang penuh kreatifitas, dan selalu berhasil menjalankan tugas negara yang dibebankan oleh Presiden Jokowi," terang Sharazani.

Perlu diketahui, Erick Thohir merupakan pemimpin kreatif yang sangat dibutuhkan di Indonesia untuk menciptakan dan mewujudkan solusi inovatif terutama dalam menghadapi situasi kompleks. Terbukti, Presiden Jokowi selalu mengandalkan Erick Thohir ketika menghadapi berbagai persoalan pelik.

Seperti halnya ketika pandemi Covid-19, Erick Thohir diberikan amanah oleh Presiden Jokowi untuk menjadi Ketua Pelaksana Komite Penanggulangan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC PEN). Sebagai ketua pelaksana komite, Anggota Kehormatan Banser tersebut langsung tancap gas melakukan diplomasi luar negeri untuk mendatangkan vaksin untuk melindungi masyarakat Indonesia dari pandemi.

Alhasil puluhan juta vaksin berhasil diperoleh Erick Thohir dari berbagai negara untuk masyarakat Indonesia. Ia juga menggalakkan program penggerak ekonomi untuk masyarakat seperti KUR, Mekaar dan Makmur.

Dengan program ini perekonomian masyarakat kecil dapat terus berjalan selama pandemi. Tak hanya itu, ketika Indonesia menghadapi ancaman sanksi berat dari FIFA karena tragedi Kanjuruhan Malang dan dinamika Piala Dunia U-20, Presiden Jokowi juga menugaskan kepada Erick Thohir untuk melakukan penyelamatan dunia sepak bola.

Ia berhasil bernegosiasi bersama FIFA dan menyelamatkan dunia sepak bola dari sanksi berat. Kini dunia sepak bola Indonesia dapat berjalan dengan normal berkat kepiawaian Erick Thohir menjalankan amanah dari Presiden Jokowi.

Bahkan sepak bola Indonesia telah meraih medali emas di ajang SEA Games Kamboja 2023 kemarin dan menjadi tuan rumah penyelenggara Piala Dunia U-17 pada bulan November hingga Desember mendatang. Maka dari itu Sharazani menyatakan Erick Thohir adalah cawapres yang potensial untuk diusung.

Rekam jejak yang dimiliki dalam membantu Presiden Jokowi di Kementerian BUMN dan PSSI berpotensi menyedot banyak dukungan masyarakat di Pilpres 2024 mendatang. 

“Kekuatan elektoral Erick Thohir lebih bersifat personal atau kekuatan yang ada pada diri dia sendiri, berbeda dengan tokoh lain yang lebih mengandalkan partai atau organisasinya,” pungkas Sharazani.

Berita Terkait
News Update