Sulit Nafas, Pria Obesitas Berbobot 200 Kg di Kota Tangerang Dirujuk ke RSUD

Rabu 05 Jul 2023, 11:19 WIB
Petugas mengevakuasi pria dengan bobot 200 Kg di Kota Tangerang ke RSUD. (Ist)

Petugas mengevakuasi pria dengan bobot 200 Kg di Kota Tangerang ke RSUD. (Ist)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Kasus kegemukan atau obesitas kembali ditemukan di wilayah Kota Tangerang. Kali ini, kasus dialami Cipto Raharja, 45 tahun, warga Kelurahan Kunciran Indah, Kecamatan Pinang.

Pria paruh baya yang memiliki bobot sekitar 200 kilogram ini kesulitan bergerak dan bernafas. Ia pun kini terpaksa dievakuasi ke RSUD Kota Tangerang.

Diketahui, Cipto yang memiliki bobot berlebih tersebut hanya tergeletak di lantai dengan penyangga di bahunya. 

Camat Pinang, Syarifuddin mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan pengecekan kesehatan Cipto. Rencananya dia akan dievakuasi ke RSUD Kota Tangerang.

"Sudah kita cek Dengan tim kesehatan, dengan RT RW kelurahan dan kita sudah koordinasi dengan RSUD kota Tangerang, kota akan fasilitasi dengan kesehatannya dengan dibawa ke RSUD," katanya, Rabu (5/7/2023).

Menurut Syarifuddin, Cipto memiliki bobot sekitar 200 kilogram.

"200-an kayaknya, pastinya saya belum tau juga sih. Orang gak bisa bangun," ungkapnya. 

Kata Syarifuddin, Cipto memiliki luka. Namum demikian dia belum ingin mengungkapkan luka tersebut.

"Ada sih Luka, tapi nanti deh liat hasil pemeriksaan takut salah, saya juga belum detail," ujarnya. 

Dia dievakuasi oleh tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang ke RSUD untuk mendapatkan perawatan medis.

"Kita dengan mobil ambulans BPBD sudah koordinasi, karena dari RSUD sudah siap," pungkasnya. (Veronica Prasetio) 

Berita Terkait
News Update