Kepala Puskesmas Tanah Kalikedinding Surabaya, dr Era Kartikawati mengatakan, dugaan sementara penyebab keracunan daging kurban yang dialami karena pengolahan masakan.
"Diduga memang dari makanan pada saat acara, karena semua yang makan mengalami keracunan," kata Era, saat dikonfirmasi, Sabtu 1 Juli 2023.
Sejauh ini jumlah korban diduga keracunan daging kurban berjumlah 71 orang. Akan tetapi, untuk mengetahui penyebab keracunan daging kurban itu secara pasti, pihaknya bersama Dinas Kesehatan Surabaya telah mengambil sampel masakan yang dibuat dan dimakan oleh warga.
Sampel makanan olahan daging kurban itu pun tengah diperiksa di Balai Besar Laboraturium Kesehatan (BBLK) Surabaya. Pihaknya masih menunggu hasilnya.
"Untuk kepastian belum, tapi sudah mengambil sampel gulai, krengsengan, sate sudah dikirim ke BBLK hari ini. Masalah hasilnya kami belum tahu," ucapnya.