Cekcok dengan Istri, Buruh Pabrik Gantung Diri di Tempat Kerja Bekasi

Senin 03 Jul 2023, 15:19 WIB
Polisi melakukan olah TKP buruh gantung diri di Bekasi. (Ist)

Polisi melakukan olah TKP buruh gantung diri di Bekasi. (Ist)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Seorang pria nekad mengkhiri hidupnya dengan cara gantung diri di pabrik PT  Senco Panca Karya, Jalan Raya Siliwangi, Sepanjang Jaya, Rawa Lumbu, Kota Bekasi. Senin (3/7/2023).

Kapolsek Bekasi Timur, Kompol Sukadi mengatakan, peristiwa itu terjadi sekira pukul 07.00 WIB.

"Korban berinisial AF usia 30 tahun," ujar Kompol Sukadi saat dikonfirmasi Poskota, Senin (3/7/2023) pagi.

Kronologi kejadian itu bermula, pada Minggu (2/7) pukul 21.00 WIB, korban datang ke pabrik untuk keperluan menginap.

Kemudian, korban bercerita keluh kesahnya dengan dua rekannya di pabrik tersebut.

"Disitu sempat cerita ke dua temannya bahwa ada permasalahan keluarga, intinya inginnya ngontrak sendiri kan dia pekerjaannya sopir," ungkapnya.

Dari keterangan saksi, korban ingin mengotrak pribadi bersama anak dan istrinya.

Namun pihak istri dan mertua tak mengizinkan, karena tak sebanding dengan penghasilan korban yang hanya sopir.

Diduga Cekcok karena permasalahan itu, korban akhirnya menginap di pabrik.

Pukul 06.00 korban masih terlihat beristirahat didalam pabrik, namun pada pukul 07.00 WIB, para karyawan kaget melihat jasad sudah tergantung tali.

"Tapi jam 7 pagi sudah menggunakan rapia gantung di tangga perusahaan itu," bebernya.

Berita Terkait
News Update