Viral! Karyawan Mixue Bentak Customer, Bermula dari Komplain Pesanan Tak Sesuai

Minggu 02 Jul 2023, 11:42 WIB
Viral Karyawan Mixue Bentak Customer (Kolase/Ist)

Viral Karyawan Mixue Bentak Customer (Kolase/Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Belakangan ini tengah viral sebuah video yang menampilkan seorang karyawan Mixue membentak customer. Video yang telah beredar luas itu sukses menjadi sorotan dunia maya.

Ada pun diketahui, karyawan Mixue yang membentak customer bekerja di Mixue cabang Depok. Video itu diunggah oleh akun Tiktok @nuynuyuyy pada Jumat, 30 Juni 2023 lalu yang memperlihatkan kondisi sang karyawan dan customer.

Dalam video, tampak karyawan Mixue membentar customer dan berdebat di sebuah meja yang ada di gerai tersebut. 

Sang pembeli tengah menanyakan perihal pesanan minumannya yang dirasa tidak sesuai dengan apa yang sebelumnya ia pesan.

Kondisi debat antara karyawan dan customer terjadi bermula dari pembeli yang protes karena salah satu topping di pesanannya tidak dimasukan ke dalam minuman.

"Tapi ini gak ada mbak (toppingnya)? saya kan juga tahu," tanya customer tersebut .

"Nyedotnya gak berasa itu di mana?" sahut karyawan Mixue dengan nada yang sedikit membentak.

Karyawan Mixue itu juga memprotes tindakan pembeli yang tampak memvideokan dirinya. 

Customer yang merasa dibentak itu pun tak ayal terlihat menangis.

Dalam video lain bahkan memperlihatkan customer dengan mata yang bengkak dan gemetar setelah dibentak oleh karyawan Mixue.

Cekcok antara keduanya kemudian berujung viral dan beredar luas video terkait karyawan Mixue bentak customer. Di sisi lain, tempat karyawan Mixue yang lain mencoba untuk menengahi dan memeriksa pesanan customer tersebut yang terdapat kesalahan.

Berita Terkait
News Update