JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Direktur Eksekutif Indonesia Political Review, Ujang Komaruddin menyebut Menteri BUMN, Erick Thohir sebagai figur calon wakil presiden (cawapres) yang mendapat dukungan besar dari Nahdlatul Ulama (NU).
Hal tersebut menjadi keunggulan pembeda Erick Thohir dengan kandidat cawapres lain.
"Paling penting lagi dia mendapatkan dukungan dari kalngan NU, dari struktural NU, itu seperti pembeda dari kandiat lain," kata Ujang, Sabtu 1 Juli 2023.
Dia menuturkan Erick Thohir merupakan cawapres yang paling dibutuhkan oleh kandidat calon presiden (capres) manapun. Lantaran sosoknya mendapat banyak dukungan termasuk dari kalangan NU.
Selain daripada itu, dia menilai, Erick Thohir sukses mengambil hati masyarakat serta para elite politik meskipun dari kalangan non partai politik (parpol). Kedekatan Erick Thohir dengan masyarakat terutama anak muda menjadi poin penting untuk memenangkan bursa cawapres.
Lebih lanjut, dia menyebut, terdapat sejumlah beberapa hal yang membedakan Erick Thohir dengan kandidat lain. Yakni kepemimpinannya di PSSI dan kala mengurus ASIAN Games tahun lalu.
"Pembeda Erick Thohir dengan yang lain sebenernya karena bisa jadi dia sudah membutkikan diri sukses mengurus asian games dulu, lalu menjadi ketum PSSI juga menjadi nilai plus lah," tambah Ujang.
Erick Thohir sendiri menjadi kandidat cawapres yang paling diminati oleh masyarakat. Dengan berbagai prestasinya, Erick Thohir dinilai sebagai cawapres yang paling potensial saat ini.