Nama panggilan sayang 'Abuy' yang kerap kali Desta ucapkan ke Natasha selama pernikahan mereka, kini sudah tidak ada lagi. Saat ini, Desta memanggil Caca hanya saat dia tengah berkomunikasi dengan ibu dari anak-anaknya itu.
Usai video tersebut viral di media sosial, banyak netizen yang turut berbahagia dengan kebersamaan mereka lantaran itu adalah momen liburan perdana Desta dan Natasha setelah resmi bercerai.
Ribuan komentar dari para warganet pun membanjiri postingan Desta dan Natasha. Mereka tak segan untuk mendoakan agar Desta dan Natasha Rizky bisa kembali rujuk dan bersama lagi.
"udah ga Abuy lagi yaa:')" tanya netizen dalam kolom komentar postingan Natasha.
"'Caca apa?' aku nangis kenapa yaaa," ujar netizen lain.
"Semoga Rujuk lagi yaAllah aamiin," tulis netizen seraya berharap.
"'caca apa' KEMANA PANGGILAN ABUYKUUU AAAAA," kata yang lain.
"kangen abuy, wkwk maap. kenapa gue yg gagal move on sih," ungkap warganet.
"Sediihh gak abuy lagi :(" timpal yang lain.