9 Ide Masakan Lebaran Idul Adha Berbahan Daging Kurban, Dijamin Nambah Terus

Rabu 28 Jun 2023, 18:15 WIB
Rendang salah satu ide masakan Lebaran Idul Adha yang bisa dicoba. Foto: Bango.

Rendang salah satu ide masakan Lebaran Idul Adha yang bisa dicoba. Foto: Bango.

Kamu juga bisa menambah berbagai sayuran seperti kubis, kol, tomat, serta daun bawang. Saat menyajikannya kamu juga bisa menambah taburan bawang goreng serta emping.

7. Semur 

Semur merupakan hidangan khas Betawi. Olahan daging ini berwarna hitam pekat, karena menggunakan kecap pada kuahnya. Selain kecap sumur juga diracik dari berbagai bumbu rempah yang membuat citarasanya semakin memanjakan lidah.

Kamu bisa menyajikan semur dengan taburan bawang goreng untuk menambah kelezatannya.

8. Rawon 

Rawon merupakan makanan khas Jawa Timur. Olahan daging yang konon merupakan makanan favorit raja-raja zaman dahulu ini
memiliki kuah berwarna hitam.

Warna hitam tersebut berasal dari buah kluwak. Selain kluwak, masakan ini menggunakan rempah-rempah lain seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, lengkuas, jahe, serai, daun jeruk, serta daun salam.

Untuk menambah nikmat, kamu bisa menambahkan toge sebagai
pelengkap.

9. Nasi Kebuli

Nasi kebuli merupakan olahan nasi berbumbu dan bercita rasa gurih yang berasal dari Timur Tengah. Untuk membuat nasi kebuli kamu perlu menanak nasi bersama kaldu kambing serta susu kambing hingga setengah matang.

Kemudian tumis daging kambing campuran dalam nasi beserta racikan bumbu rempah yang telah dihaluskan hingga nasi menjadi matang.

Bumbu rempah yang digunakan antara lain bawang putih, bawang merah, lada hitam, cengkeh, ketumbar, jintan, pala, kapulaga, kayu manis, serta minyak samin.

Kamu bisa menambahkan asinan nanas atau sambal goreng hati untuk menambah kelezatan hidangan nasi ini.

Itulah 9 ide masakan Lebaran Idul Adha olahan daging yang bisa kalian coba di rumah. Selamat berlebaran. Dan jangan terlalu banyak makan.

Berita Terkait

News Update