JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ada hal yang menarik bagi penyanyi senior Melly Goeslaw, biasanya ia mengisi soundtrack film drama, kini ia mengaku tak menyangka bisa didapuk menjadi pengisi lagu dalam film 'Suzzanna Malam Jumat Kliwon' yang dibintangi Luna Maya dan Achmad Megantara.
Pada awalnya, pencipta lagu 'Ayat-Ayat Cinta' ini mengatakan tidak ada niat membuat soundtrack film 'Suzzanna Malam Jumat Kliwon', melainkan justru ingin ikut berakting di film horor tersebut.
"Awalnya saya nggak mau membuat soundtrack, tapi mau main film Suzzanna Malam Jumat Kliwon," tutur Melly Goeslaw di Soraya Intercine Films, Jalan KH Wahid Hasyim, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (22/6/2023).
Melly Goeslaw ingin ikut berakting lantaran sejak kecil sering nonton film-film horor yang dibintangi mendiang Suzzanna.
"Apapun peran dan dialognya, aku terima, yang penting ikut main film ini," ucap penyanyi yang kini bertubuh langsing itu.
Nyatanya, Melly Goeslaw kemudian batal ikut berakting dan menggarap soundtrack film 'Suzzanna Malam Jumat Kliwon'.
"Seneng minta ampun, aku fans Suzzanna garis keras," ucap istri Anto Hoed itu.
Melly Goeslaw menguruskan dirinya supaya dilibatkan di film Suzzanna Malam Jumat Kliwon.
Melly juga menceritakan dirinya pernah suatu malam melihat youtube film Suzanna, saat itu dirinya baru tahu anaknya teriak lantaran wajah seram Suzanna muncul di latopnya.
"Itu anakku sampai teriak dan aku kaget," jelasnya.

Melly Goeslaw. (instagram/@melly_goeslaw)