Dump Truk Muat Material Tanah Terbalik dan Timpa Warung, 4 Warga Tertimbun

Rabu 21 Jun 2023, 08:13 WIB
Excavator diterjunkan untuk mengangkat dump truk yang terbalik. (ist)

Excavator diterjunkan untuk mengangkat dump truk yang terbalik. (ist)

Ady menjelaskan kecelakaan itu bermula dari mobil truk bermuatan tanah menabrak mobil pick up, kemudian truk oleng ke kiri dan terbalik menimpa lapak penjual gorengan.

"Dump truk menabrak pick up di depan, dan oleng ke kiri. Dimana ada pedagang gorengan dan satu kendaraan roda dua," jelasnya.

Ady menambahkan muatan tanah kemudian menimbun pembeli dan penjual gorengan.

Dari empat orang yang tertimbun dua orang meninggal dunia.

"Korban tertimbun sudah dievakuasi ke rumah sakit, kebetulan lokasinya di dekat rumah sakit Banten. Ada dua korban (meninggal dunia-red)," tambahnya.

Ady menegaskan kecelakaan yang menyebabkan korban meninggal itu diduga akibat sopir truk ceroboh. Saat ini sopir truk telah diamankan polisi.

"Dump truk ceroboh, oleng ke kiri jalan. Sudah kita amankan (Sopir truk-red)," tegasnya.

Saksi mata Junaedi mengatakan sebelum menimpa warung gorengan, truk menabrak mobil pick up yang ada di depannya.

Kemudian, truk masuk solokan dan terbalik.

"Lumayan jauh masuk got dulu, baru kesini (lokasi warung tertimbun-red)," katanya.

Junaedi menjelaskan dua orang meninggal dunia akibat tertimbun tanah. Sedangkan dua korban berhasil diselamatkan dan langsung dibawa ke rumah sakit.

"Laki-laki sama perempuan. Yang dua langsung dibawa ke dalam (RSUD Banten-red)," jelasnya. (haryono)

Berita Terkait

News Update