Pokdar Kamtimbas Cimanggis Tangkap 2 Pelaku Curamnor di Perumahan Sukatani Permai

Jumat 16 Jun 2023, 10:27 WIB
Dua pelaku curanmor digelangdang anggota Pokdar Kamtibmas Cimanggis ke kantor Polisi. (Ist)

Dua pelaku curanmor digelangdang anggota Pokdar Kamtibmas Cimanggis ke kantor Polisi. (Ist)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Tim Patroli Taktis Pokdarkamtibmas Polsek Cimanggis mengamankan  dua pelaku pencuri kendaraan bermotor (curanmor) di Perumahan Sukatani Permai, Tapos, Kota Depok, Jumat (16/6/2023) dini hari.

Ketua Pokdarkamtibmas Sektor Cimanggis, Wahyu Kordaning Basuki mengatakan, awalnya tim mendapatkan aduan laporan masyarakat bahwa telah diamankan dua orang pelaku diduga pencurian motor sekitar pukul 02.15 WIB.

"Anggota kita pada saat kejadian sedang melakukan patroli di sekitar lokasi mendapat laporan warga tersebut quick respon menuju lokasi dan benar ada dua orang tengah dikerumuni warga antisipasi main hakim sendiri segera diamankan," ujar Wahyu kepada Poskota usai dikonfirmasi.

Kedua pelaku yang kini sudah diserahkan polisi RW wilayah setempat Bripka Wayan yang sudah dibawa ke Polsek Cimanggis yaitu baru teridentifikasi inisia YIA (18).

"Baru satu pelaku yang ada identitas dengan ada KTP satunya lagi tidak ada. Kini keduanya sudah kita serahkan ke petugas piket Polsek Cimanggis untuk proses lebih lanjut," ungkap Wahyu.

Berdasarkan dari keterangan korban Tri Susanto (19), lanjut Wahyu, pelaku berjjumlah tiga orang mencoba melakukan pencurian  motor Honda Supra fit B 6218 EMS/2008 ketika sedang terparkir di depan rumah korbannya.

"Korban dan saksi bersama warga mengetahui pelaku mencoba membawa motor miliknya lalu dikejar pelaku menabrak tiang rumah warga dan berhasil ditangkap," paparnya.

Sementara itu Wahyu menambahkan akhir-akhir kejadian pencurian terutama pencurian motor lagi rawan terjadi di wilayah Cimanggis, jajaran Pokdarkamtibmas wilayah Polsek Cimanggis siap membantu menjaga situasi kamtibmas di wilayah aman kondusif.

"Sebagai mitra polri kita memiliki tim taktis Pokdar yang telah dibekali kemampuan standar SOP siap membantu  dalam penanganan suatu kejadian ditambah akan kita rutinkan lagi patroli saat jam rawan," tutup pengacara ini. (Angga)

News Update