JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kisruh rumah tangga antara Inara Rusli dan Virgoun hingga merembet ke permasalahan kedua orang tuanya rupanya kian memanas.
Setelah dalam konferensi persnya yang digelar pada hari Rabu (14/6/2023) lalu kakak kandung Virgoun, Febby Carol menyuarakan isi hati nya tentang Inara Rusli, kali ini giliran sang ibunda Virgoun, Eva Manurung.
Permasalahannya masih sama, keduanya sama-sama mengutarakan sakit hati mereka perihal uang bulanan sebesar Rp2,7 juta yang dikirimkan oleh Inara Rusli setiap bulannya.
Eva Manurung bahkan menganggap dengan melakukan ini, Inara seperti tidak menghargai jasa dan pengorbanannya membesarkan dan mendidik Virgoun.
"Aku gedein anakku dengan segala susah payah ya, jual rumah untuk Virgoun supaya buka studio, buka ini, buka itu, sampai anakku jadi orang di hargai," tutur Eva Manurung, Kamis (15/6/2023).
Menurutnya, bila ia masih muda dan mampu mendapatkan penghasilan sendiri, dirinya tidak akan meminta apa-apa kepada Virgoun.
"Aku gak minta yang aneh-aneh loh, aku udah tua loh," tambahnya.
"Kalau saya masih muda seperti kalian, saya gak mau haram untuk saya minta, tapi saya ini sudah tua, apa sih yang bisa saya lakukan lagi?" lanjutnya.

Virgoun dan Inara Rusli. (ist)
Sebelumnya, kakak dari Virgoun bahkan sempat mempertanyakan hati nurani dari Inara Rusli.
Baginya, Inara sangat tega memberikan uang bulanan sebesar Rp2,7 juta kepada orang tuanya.