PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Dalam rangka memperingati bulan Bung Karno dan Hari Lahir Pancasila, DPD PDI Perjuangan Banten, membangun budaya gotong royong bagi masyarakat Pandeglang melalui bersih-bersih lingkungan.
Kegiatan yang dilakukan di sejumlah titik itu bertujuan, untuk meningkatkan kembali semangat gotong royong di kalangan masyarakat.
Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Banten, Eri Suhaeri mengungkapkan, dalam rangka memperingati bulan Bung Karno serta Hari Lahir Pancasila ini, pihaknya bersama masyarakat dan para kader PDIP melaksanakan kegiatan gotong royong dengan bersih-bersih lingkungan.
"Dan kegiatan seperti juga untuk terus memupuk sikap gotong royong, kebersamaan dan kekompakan di kalangan masyarakat," ungkap Eri, saat melaksanakan gotong royong bersama masyarakat Desa Cigondang, Labuan, Sabtu (10/6/2023).
Pada momentum bulan Bung Karno ini, kegiatan bakti sosial ini sudah menjadi agenda para Kader PDIP mukai dari tingkat Ranting, PAC, DPC maupun DPD.
"Bukan hanya itu, masih banyak kegiatan-kegiatan yang kami lakukan dalam memperingati bulan Bung Karno dan Hari Lahir Pancasila ini," katanya.
Selain itu, anggota DPRD Banten dari Fraksi PDIP tersebut juga sekaligus menyerap aspirasi dari masyarakat. Bahkan pada kesempatan acara gotong royong tersebut, pihaknya banyak menerima keluhan dari masyarakat Cigondang.
"Iya tentu kami sambil menyerap aspirasi masyarakat juga. Tadi banyak aspirasi dan keluhan warga yang kami terima. Salah satunya akses jalan di Cigondang ini yang kondisinya rusak," ujarnya.
Dan lanjut Eri, sudah barang tentu aspirasi yang ditampungnya tersebut bakal diperjuangkan di DPRD Banten. Salah satunya mendorong jalan Cigondang termasuk saluran drainasenya supaya segera diperbaiki.
"Warga tadi banyak yang mengeluh baik kondisi jalan maupun saluran drainase. Kalau musim penghujan akses jalan ini terendam banjir karena drainasenya tidak berfungsi. Maka hal ini akan kami upayakan untuk bisa segera dibangun," tuturnya.
Pada momentum bulan Bung Karno ini, ada banyak kegiatan yang dilakukan DPD PDIP Banten bersama DPC PDIP Pandeglang serta para kader. Mulai dari kegiatan sosial serta keagamaan.