JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nama Inara Rusli sampai saat ini masih menjadi perbincangan publik usai keputusannya bercerai dari Virgoun dan melepas cadar.
Keputusan Inara Rusli yang melepas cadarnya itu mendapatkan berbagai respon dari para warganet.
Inara mengaku jika keputusannya tersebut tak lain hanya untuk mencari nafkah untuk ketiga anaknya.
Belum lama ini, Inara Rusli mengungkap perasaannya setelah melepas cadar. Ibu tiga orang anak itu membeberkan jika belum terbiasa melakukan kegiatan tanpa cadarnya.
Bersama Melaney Ricardo, Inara mengungkapkan alasan tersebut dengan mengatakan, "Ada sedikit kagok, kalau terlalu diperhatiin orang,” ucap Inara Rusli di kanal YouTube Melaney Ricardo, Sabtu (10/6/2023).
Wanita yang segera melepas status rumah tangganya itu mengatakan jika dirinya belum terbiasa menjadi pusat perhatian publik.
Inara bingung dengan kebanyakan orang yang justru ingin mendapat perhatian lebih dari publik. Alih-alih senang, Inara malah merasa aneh dan Kagok ketika menjadi sorotan.
“Aku enggak ngerti kenapa orang senang diperhatiin, tapi kalau aku kayak agak gimana gitu. Malu,” ungkapnya.
Tak hanya itu, Inara juga memberi tahu publik jika dirinya memiliki kepribadian yang introvert sehingga hal tersebut menjadikannya sebagai sosok yang pemalu.
“Aku introvert banget, jadi kalau misalnya ada yang terlalu intens gitu merhatiinya aku jadi malu,” terangnya.
Bak nasi yang telah menjadi bubur, Inara telah menyadari bahwa keputusannya tersebut sudah bulat demi menafkahi sang anak.