Akibat dari kejadian tersebut, Humaidi beserta rekan sesama driver ojek online di Banjarbaru langsung melaporkan pelaku ke Polres Banjarbaru.
"Dengan didampingi kuasa hukum beserta rekan-rekan dari ojol. Saat ini korban driver ojol yang videonya viral diborgol oleh satpam, sudah membuat laporan di Polres Banjarbaru," tulis @terang_media dalam keterangan unggahannya.
Berkat laporan yang diajukan oleh Humaidi, kini pelaku telah diringkus dan ditangkap oleh pihak kepolisian setempat.
"Update kasus untuk terduga oknum satpam yang memborgol driver ojol kini sudah diamankan pihak kepolisian polres Banjarbaru," sambung akun @terang_media.