Profil Kombes Hengki Haryadi yang Sempat Dapat Tantangan dari Hercules

Jumat 09 Jun 2023, 13:52 WIB
Profil Kombes Hengki Heryadi yang ditantang Hercules. (Kolase/Ist)

Profil Kombes Hengki Heryadi yang ditantang Hercules. (Kolase/Ist)

Kombes Hengki lulus dari Akademi Kepolisian (Akpol) pada 1996 dan menjadi lulusan terbaik di angkatannya.

Hengki kemudian dipercaya sebagai Kepala Satuan Reserse Kriminal Tulang Bawang. Ia lalu menjabat sebagai Kapolsek Teluk Betung Selatan usai dipindahtugaskan.

Selanjutnya, Hengki kembali dipindahkan dan diberi jabatan sebagai Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung lalu mengemban jabatan sebagai Kanit Jatanras Polda Lampung.

Dipindahkan ke DKI Jakarta, Hengki lalu bertugas sebagai Kapolsek Metro Gambir pada 2010. Setahun setelahnya, atau pada 2011, Hengki kemudian dipercaya menjadi Kasat eskrim Polres Metro Jakarta Pusat.

Pada 2014, Hengki kembali dipindahtugaskan sebaagai Kapolres KP3 Tanjung Priok. Lalu, pada 2016 Hengki sempat memegang jabatan sebagai Wadirreskrimsus Polda Metro Jaya.

Tak sampai disitu, Hengki kemudian memegang posisi Kasubdit I Dittipideksus Bareskrim Polri pada 2017. Masih di tahun yang sama, Hengki lalu menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Barat.

pada 2019, calon jenderal bintang satu itu selanjutnya menduduki posisi Analis Kebijakan Madya bidang Pideksus Bareskrim Polri. 

Setahun kemudian, Hengki menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Pusat. Karir cemerlang Hhengki terus berlanjut hingga pada April 2022 ia diangkat sebagai Dirreskrimum Polda Metro Jaya.

Demikian informasi terkait profil Kombes Hengki Haryadi. 

News Update