ADVERTISEMENT

Intip Sinopsis Film Hidden Strike, Dibintangi Jackie Chan dan John Cena

Kamis, 1 Juni 2023 15:05 WIB

Share
Film Hidden Strike Jackie Chan dan John Cena (Youtube/ONE Media)
Film Hidden Strike Jackie Chan dan John Cena (Youtube/ONE Media)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Film Hidden Strike dibintangi oleh aktor legendaris Jackie Chan dan John Cena, mantan pegulat WWE. Berikut sinopsis film Hidden Strike.

Film Hidden Strike, Jackie Chan dan John Cena digambarkan sebagai sosok dua mantan tentara. Film ini mengisahkan peristiwa masa depan dari dua mantan tentara tersebut yang harus mengawal warga sipil sampai ke Green Zone.

Di Film aksi Hidden Strike ini, Jackie Chan dan John Cena dikenal sebagai mantan tentara pasukan khusus. Keduanya akan bekerja sama dalam tugas mengawal sekelompok warga sipil yang bekerja untuk kilang minyak di sepanjang Highway of Death di Baghdad ke Zona Hijau atau Green Zone.

Trailer film Hidden Strike telah resmi dirilis. Film ini dikenal juga sebagai S.N.A.F.U atau Project X-traction, The Furious Sandstorm.

Hidden Strike merupakan film laga dengan latar belakang di Irak. 

Kisah film Hidden Strike berawal dari Luo Feng (Jackie Chan) yang mengawal karyawan perusahaan saat kilang minyak tempatnya bekerja diserang. Ia pun mendapat bantuan dari Chris Van Horne (John Cena), seorang mantan marinir Amerika.

Luo Feng dan Chris Van Horne bekerja sama dalam mengentikan penyerangan yang terjadi di kilang minyak tersebut.

Dalam trailer, diperlihatkan bagaimana Jackie Chan dan John Cena pamer chemistry mereka lewat adegan dan dialog komedi saat tengah melawan orang-orang jahat.

Film Hidden Strike disutradarai oleh Scott Waugh dan akan tayang pada tahun 2023 ini. Pun penulis naskah dari film ini ialah Arash Amel.

Jadwal tayang film Hidden Strike Jackie Chan dan John Cena belum diketahui pasti kapan tanggal rilisnya. Namun, rencananya film ini akan hadir di bioskop pada 2023.

ADVERTISEMENT

Reporter: Mitha Aullia
Editor: Mitha Aullia
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT