Warga Malaysia Panic Buying Air Mineral Kemasan, Apa Penyebabnya?

Minggu 21 Mei 2023, 14:26 WIB
Panic Buying Air Mineral di Malaysia (Kolase/Ist)

Panic Buying Air Mineral di Malaysia (Kolase/Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Baru-baru ini sebuah video di media sosial tentang Malaysia dilanda panic buying air mineral tengah viral. Diketahui bahwa masyarakat Malaysia berbondong-bondong terlihat memborong air mineral di sebuah supermarket.

Tak tanggung-tanggung, fenomena Malaysia panic buying air mineral membuat masyarakat membeli air mineral hingga stok di beberapa rak ludes tak tersisa.

Bukan tanpa alasan, Malaysia mengalami panic buying mineral diduga karena curah hujan yang menurun dan bendungan yang kian mengering. Kondisi tersebut semakin didukung dengan muncul gangguan di sistem aliran air Sungai Muda.

Melansir The Star pada Minggu, 21 Mei 2023, kondisi panic buying air mineral yang saat ini tengah terjadi di Malaysia berhubungan dengan aliran Sungai Muda.

Tanpa adanya aliran air dari sungai tersebut, dipastikan beberapa bendungan di wilayah Malaysia tidak akan bisa memenuhi kapasitasnya.

Gangguan sistem Sungai Muda menyebabkan satu juta orang Penang dan Kedahan berebut air.

Hal tersebut pula yang membuat masyarakat menyerbu air mineral di supermarket lantaran khawatir akan kekeringan.

Meskipun begitu, pasokan air kembali memulih dalam waktu kurang dari 24 jam.

Namun, hal itu tak membuat para penjual makanan membatalkan niatnya menutup toko. Karena menurut mereka, bahan-bahan tidak dapat disiapkan tanpa adanya air bersih.

Menanggapi kondisi tersebut, Chow Kon Yeow selaku Ketua Menteri Penang diketahui mengimbau masyarakat Penang, Malaysia untuk menghemat stok air yang mereka punya.

Ia pun turut menuturkan bahwa air yang ada di Bendungan Ayer Itam hanya cukup digunakan selama 120 hari ke depan untuk penduduk setempat.

News Update