"Saya dapat pastikan penahanan perkara tidak sama sekali adanya kepentingan politik. Kami lakukan penyelidikan dari Juli 2022, sementara penyidikan dari Oktober 2022. Artinya butuh waktu 8 bulan baru menetapkan tersangka. Dari hitungan waktu, kami sama sekali tak ada kepentingan politik yang terjadi di luar," katanya.
"Kami jaga independensi dan obyektifitasnya, jadi kami menetapkan tersangka berdasarkan fakta dan alat bukti yang ada."
Soal apakah Kejagung bakal menelusuri aliran dana yang akan mengalir kepada siapa saja, Kuntadi mengamininya. "Kami pastikan, ya, pasti akan terus ditelusuri," kata dia soal kasus korupsi Johnny G Plate.