Kata dia, ketika ada gerombolan maling ditangkap, satu kelompok akan berusaha mencari-cari kesalahan orang lain untuk menutupi kejahatannya dan mencari pembenaran.
Baginya, mereka disebut tak bakal mau mengakui kejahatannya. Romli lalu menunggu sikap Kejaksaan Agung apakah benar bakal mengusut aliran dana Plate hingga ke Partai Nasdem, termasuk kaitannya dengan Nasdem Tower, dan biaya pencapresan Anies Baswedan.
"Apakah dengan semakin galak mereka berupaya menutupi fakta-fakta yang lain?" kata dia.