Bravo Timnas  Indonesia U-22

Jumat 19 Mei 2023, 09:41 WIB
Potret timnas U-22 Indonesia lolos ke semifinal SEA Games 2023. (Website/PSSI)

Potret timnas U-22 Indonesia lolos ke semifinal SEA Games 2023. (Website/PSSI)

Oleh Tri, wartawan Poskota

PESTA olah raga Asia Tenggara atau SEA Games 2023 di Kamboja telah berakhir Rabu(17/5/2023) malam.

Indonesia menorehkan sejarah baru SEA Games 2023, setelah berhasil meraih medali emas cabang olahraga sepakbola, setelah menumbangkan Timnas Thailand dengan skor telak 5-2. Hasil ini mematahkan tren negatif timnas Indonesia yang kerap kalah saat berjumpa Thailand.

Setelah 32 tahun lamanya puasa gelar, torehan emas yang diraih pasukan yang dipimpin pelatih Indra Sjafri ini menjadi kado terindah bagi pecinta sepakbola di tanah air, setelah sekian lama menanti tim kesayangannya meraih prestasi terbaik.

Meskipun perjuangan untuk meraih medali emas itu harus melewati peristiwa dramatis dipinggir lapangan antar official kedua kesebelasan, Garuda Muda Indonesia telah memberikan perjuangan yang terbaik, dengan menyumbangkan medali emas bagi kontingen Indonesia pada  SEA Games 2023 di Kamboja.

Bravo Timnas Indonesia! Semoga prestasi ini menjadi titik awal kejayaan persepakbolaan di tanah air, untuk menjadi yang terbaik. Tidak hanya di Asia Tenggara, tapi juga di Asia bahkan di tingkat dunia.

Kemenangan Timnas Indonesia ini langsung disambut suka cita masyarakat di tanah air. Bahkan ratusan warga ada yang merayakan kegembiraannya di  bundaran Hotel Indonesia, Jakarta.

Perayaan serupa juga terjadi di tempat-tempat nobar (nonton bareng), baik di cafe-cafe, maupun di lingkungan perumahan. Tak hanya itu, ayah kapten Timnas Indonesia, Rizky Ridho bahkan naik ke balkon rumah sambil mengibarkan bendera merah putih.

Bahkan Presiden Jokowi yang sedang  dinas  di Medan Sumatera Utara, langsung mengajak sejumlah menteri dan paspampres untuk makan buah durian untuk membayar nazarnya, jika Indonesia menang atas Thailand.

Jokowi memuji penampilan tim Garuda Muda yang dinilainya memiliki mental juara. Jokowi berjanji akan memberi apresiasi atas prestasi timnas, sama seperti peraih medali lainnya. Namun Jokowi akan menerima kedatangan timnas di Istana.

Kita berharap, prestasi sempurna yang diraih tim Garuda Muda bisa menjadi dorongan penyemangat bagi timnas senior yang akan berlaga di Piala Asia.

News Update