Hasil Bulutangkis Piala Sudirman 2023: Indonesia Kalahkan Kanada 5-0

Senin 15 Mei 2023, 18:41 WIB
Hasil bulutangkis Piala Sudirman 2023, Indonesia kalahkan Kanada. (Instagram/bwf.official)

Hasil bulutangkis Piala Sudirman 2023, Indonesia kalahkan Kanada. (Instagram/bwf.official)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Hasil bulu tangkis Piala Sudirman 2023 di laga perdana Grup B memastikan Indonesia sementara berada di puncak grup. 

Timnas Indonesia berhasil menumbangkan Kanada di fase grup Piala Sudirman 2023 dengan kemenangan telak 5-0.

Kemenangan pertama diraih oleh ganda campuran Indonesia, Adnan Maulana/Nita Violina Marwah yang unggul 22-20 dan 21-15 dari pasangan Kanada.

Dari nomor tunggal putra, Anthony Ginting ikut menyumbangkan poin usai menaklukan Brian Yang 21-17 dan 21-16.

Poin Indonesia kian bertambah setelah Gregoria Mariska Tunjung mengalahkan Talia Ng dengan skor 21-14 dan 21-13.

Tak mau ketinggalan, ganda putra andalan Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo juga menambah poin bagi Indonesia. 

The Minions menang 21-16 dan 21-18 atas Kevin Lee/Ty Alexander Lindeman dengan dua gim langsung.

Ganda putri Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto kemudian memastikan kemenangan telak Indonesia dengan skor 5-0 usai menjegal Catherine Choi/Michelle Li 21-11 dan 21-8.

Kemenangan atas Kanada ini membuat Indonesia sementara memimpin Grup B dengan skor 10-0. Sementara, Thailand berada di posisi Kedua dengan skor 9-2.

Adapun posisi ketiga dan keempat secara berurutan ditempati oleh Jerman disusul Kanada.

Berikut hasil lengkap laga perdana antara Indonesia berhadapan dengan Kanada.

DAPATKAN DISKON 2X SEHARI!! WAKTU TERBATAS! Shopee Live Diskon 2X Sehari, Jam 12 Siang & Jam 8 Malam! Potongan harga besar hanya di siaran langsung! Klaim vouchernya dan Belanja sekarang juga!

Berita Terkait

News Update