JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 10 atlet panjat tebing Indonesia berhasil lolos di kualifikasi IFSC Jakarta 2023.
International Federation of Sport Climbing atau IFSC World Cup 2023 Jakarta digelar di Lot 6 Kawasan GBK, Senayan, Jakarta Pusat pada Sabtu, 6 April 2023. Total sekitar 22 atlet yang dikirimkan untuk mengikuti kompetisi ini dan 10 di antaranya berhasi lolos.
10 atlet yang lolos pada IFSC Jakarta 2023 antara lain adalah dari wakil putra dan putri.
Kompetisi panjat tebing ini diketahui diikuti oleh 24 negara dengan total 120 atlet yang berpartisipasi. Namun, hanya peserta yang berhasil menduduki peringkat 16 besar di babak kualifikasi lah yang nantinya akan lanjut ke babak final.
10 atlet dari Indonesia yang berhasil lolos antara lain enam dari atlet putra dan empat dari atlet putri.
Dalam rangkaian Piala Dunia Panjat Tebing 2023, Jakarta menjadi tuan rumah ketiga setelah sebelumnya berlangsung di Hachioji, Jepang pada 12-23 April dan Seoul, Korea Selatan pada 28-30 April.
Berikut adalah nama-nama atlet Indonesia yang berhasil lolos di kualifikasi IFSC Jakarta 2023 dan lanjut ke babak selanjutnya.
HASIL PUTRA
- Kiromal Katibin: 5,03 detik (peringkat 1)
- Veddriq Leonardo: 5,09 detik (peringkat 2)
- Rahmad Adi Mulyono: 5,14 detik (peringkat 4)