PURWAKARTA,POSKOTA.CO.ID- PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengumumkan jalur Jakarta-Bandung sementara waktu tidak dapat dilalui menyusul adanya longsor disejumlah titik jalur rel antara Ciganea-Sukatani, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Jumat (5/5/2023) malam.
Manajer Humas PT KAI Daop 2 Bandung, Mahendra Trang Bawono menyatakan permohonan maafnya karena perjalanan sejumlah rangkaian Kereta Api dari jalur Jakarta-Bandung, dan sebaliknya terganggu karena tanah longsor.
Dia menyebutkan longsor yang terjadi di ruas jalur rel disinyalir akibat tingginya curah hujan yang mengguyur wilayah tersebut siang hingga sore hari akibatnya jalur Jakarta-Bandung tergangu.
Mahendra mengungkapkan pihaknya telah menginventarisir ada tiga titik longsoran antara Sukatani-Ciganea tepatnya di KM 111+000 sampai KM 111+400. "Dampaknya, jalur tidak dapat dilalui karena tertutupi material longsor," jelas Mahendra.
Mahendra menyebut pihaknya telah mendata ada 3 perjalanan KA yang mengalami keterlambatan yakni KA Cikuray jurusan Pasarsenen-Garut, KA Argo Parahyangan jurusan Gambir-Bandung dan KA Argo Parahyangan Bandung-Gambir dilepas di Stasiun Bandung pukul 19.20 wib.
"Kami mengutamakan keselamatan dan keamanan perjalanan KA. Untuk itu, dilakukan sejumlah langkah mengatasi dampak longsor, salah satunya membuka opsi rekayasa pola operasi," pungkasnya. (dadan)