DEPOK, POSKOTA.CO.ID – Polsek Beji menyerahkan bayi hidup ke Dinas Sosial Kota Depok, yang ditemukan di kantong plastik di Gang Kramat Batas RT 03/07, Kelurahan Kemirimuka, Kecamatan Beji, Kota Depok, Selasa (2/5/2023) kemarin.
Kepolisian masih terus menyelidiki pelaku pembuang bayi hidup perempuan masih terlilit ari-ari. Kapolsek Beji Kompol Sutirto mengatakan, bayi tak berdosa itu ditemukan warga sedang ronda terbungkus dalam kantong plastik sampah hitam di bale tempat tongkrongan warga, hingga kini tim masih melakukan penyelidikan.
"Anggota sudah lakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara-red) dan menyisir sekitar lokasi ditemukan bayi hidup. Untuk penyisiran jejak pembuang dari arah mana belum diketahui. Karena itu kami masih belum ada petunjuk sama sekali," ujar Kompol Tirto didampingi Kanit Reskrim Polsek Beji Iptu Sukirno kepada wartawan, Kamis (4/5/2023) pagi.
Mantan Wakasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota ini mengungkapkan pihaknya kesulitan ditambah di lokasi tidak ada rekaman kamera CCTV dan minim saksi bayi hidup dibuang diduga orang tuanya.
"Untuk saksi sudah dua dimintai keterangan tapi tidak ada yang mengarah ke pelaku. Ditambah di lokasi kejadian tidak ada terpasang kamera CCTV," ungkapnya menanggapi bayi hidup.
Selain itu Kompol Tirto menyebutkan tidak menutup kemungkinan untuk pihaknya mengupayakan menyelidiki lokasi persalinan.
“Kecuali ada petunjuk ciri-ciri begini, kita sisir arahnya dari mana atau bahkan terekam CCTV dari mana dari mana kan enak. Tapi pas kebetulan di lokasi pembuangan enggak ada CCTV susah jadinya,” tuturnya.
Meski kendati demikian pada saat ditemukan warga bayi hidup perempuan dalam kondisi sehat, lanjut Kompol Sutirto pihaknya sudah menyerahkan bayi tersebut kepada petugas Dinas Sosial (Dinsos) Kota Depok. "Meski banyak warga yang ingin mengadopsi si bayi, tapi sesuai prosedur yang ada demi keselamatan bayi tetap kita serahkan ke Dinas Sosial," tutupnya. (Angga)