Pelaku Penembakan di Kantor MUI Mengaku Nabi Ingin Bertemu Pimpinan MUI

Selasa 02 Mei 2023, 13:34 WIB
Penembakan di MUI terjadi Selasa siang. (Foto: Ist)

Penembakan di MUI terjadi Selasa siang. (Foto: Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID –  Wakil Ketua Umum Mejelis Ulama Indonesia  (MUI) DR Anwar Abbas membenarkan ada insiden penembakan di Kantor MUI, Jl Proklamasi, Jakarta, Selasa siang (2/5/2023).

Penembakan itu dilakukan seorang lelaki yang mengaku Nabi. "Orang itu mengaku Nabi dan ingin bertemu pimpinan MUI," terang Anwar Abbas yang dihubungi di Jakarta, Selasa.

Anwar Abbas menjelaskan saat terjadi penembakan pimpinan MUI memang sedang menggelar rapat di lantai V  yang dipimpin Wakil Ketua Umum MUI Marsudi Sujud.

"Resepsionis MUI tidak mengizinkan pelaku penembakan tersebut masuk karena untuk bertemu pimpinan MUI harus ada izin terlebih dahulu," utara Anwar.

Setelah penolakan tersebut, lanjut Anwar Abbas, pelaku melakukan penembakan dengan airsoft gun. "Ada pegawai MUI yang terkena lecet sedikit di bagian punggung," papar Anwar Abbas.  

Ia mengutarakan pelaku penembakan tersebut sudah diamankan pihak kepolisian yang datang langsung ke lokasi mengamankannya.

"Ini merupakan tindakan pidana yang harus diproses hukum," Anwar Abbas menegaskan. (johara)

Berita Terkait

News Update