Kondisi Terkini David Ozora: Sudah Bisa Berjalan Tanpa Alat Bantu Walker

Senin 01 Mei 2023, 18:41 WIB
Momen David Ozora Berjalan Tanpa Walker (Instagram.com/tidvrberjalan)

Momen David Ozora Berjalan Tanpa Walker (Instagram.com/tidvrberjalan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Korban penganiayaan Mario Dandy, David Ozora kini berangsur membaik.

Kabar terbaru dari kondisi David Ozora adalah ia sudah bisa berjalan tanpa alat bantu berjalan seperti walker.

Kondisi David Ozora dibagikan oleh sang Ayah, Jonathan Latumahina di akun twitternya. Dalam unggahan tersebut, tertulis keterangan bahwa David melakukan latihan jalan selama 12 menit tanpa walker.

Tidak sendirian, David Ozora ditemani oleh dua perawat yang mendampinginya.

"Bismillah, selamat pagi latian jalan 12 menit tanpa walker," tulis akun @seeksixsuck seperti dikutip pada Senin, 1 Mei 2023.

Dengan perawat di samping dan di belakang yang mendorong alat bantu jalan, David menunjukkan perkembangannya usai mengalami penganiayaan kala itu.

Kabar bahagia ini turut dibagikan oleh Jonathan melalui akun Instagramnya dengan kalimat syukur atas kondisi David saat ini.

"Alhamdulillah..Masyaallah..Subhanallah.. Baru nyoba jalan program 12 menit tanpa walker dan berhasil, besok ditambah lagi terus menerus sampe bener2 bisa lepas walker," terang Jonathan dalam caption unggahan tersebut.

Kondisi terkini dari David direspon dengan hangat oleh warganet. Mereka mengaku merasa senang melihat perkembangan David yang semakin baik dan mendoakan kesembuhan David agar dapat beraktivitas seperti sedia kala.

David Ozora sendiri diketahui adalah korban penganiayaan Mario Dandy. 

Ia dipukuli secara brutal dan berujung menyebabkan David harus tergeletak tidak berdaya di ranjang rumah sakit atau mengalami koma.

News Update