'Dr Romantic 3' Raih Rating Tertinggi di 2 Episode Perdana

Minggu 30 Apr 2023, 17:21 WIB
Rating Tinggi Dr Romantic 3 Episode 1-2 (Kolase/Ist)

Rating Tinggi Dr Romantic 3 Episode 1-2 (Kolase/Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Drama Korea 'Dr Romantic 3' baru saja tayang perdana pada Jumat, 28 April 2023. 

Drama tentang kehidupan dunia media di Rumah Sakit Doldam ini telah lama dinantikan oleh para penggemar sejak seri kedua drama ini berakhir di 2020. 

Antusias penggemar menyambut kembalinya pasukan Kim Sabu sukses membuat episode perdana Dr Romantic 3 melejit tinggi daripada musim pertama dan musim kedua.

Tak main-main, Dr Romantic 3 mencetak peringkat nasional dengan rata-rata 12,7 persen untuk episode perdana dan menjadikannya sebagai program yang paling banyak ditonton sepanjang hari itu.

Drama Dr Romantic 3 menjadi drama tertinggi kedua yang tayang di SBS setelah The Penthouse 2 pada 2021 lalu.

Dr Romantic 3 mendapat jadwal tayang setiap hari Jumat dan Sabtu di stasiun televisi SBS pada pukul 20.00 WIB.

Episode kedua yang tayang pada Sabtu, 29 April 2023 berhasil kembali menarik perhatian penonton dan membuat Dr Romantic 3 mengalami peningkatan jumlah penonton serta naiknya rating.

Menurut Nielsen Korea seperti yang dilansir Soompi, drama medis ini mencetak peringkat nasional rata-rata 13,8 persen tadi malam.

Hal itu kemudian menjadikan Dr Romantic 3 sebagai drama yang paling banyak ditonton sepanjang hari Sabtu, sama seperti hari sebelumnya.

Dr Romantic 3 merupakan lanjutan dari kisah para tenaga media di Rumah Sakit Doldam semenjak musim pertama dan kedua.

Pada musim ketiga, akan menyoroti para dokter yang bekerja keras di Rumah Sakit Doldam yang kini mempunyai Pusat Layanan Trauma dengan gedung baru yang lebih megah.

Berita Terkait
News Update