ADVERTISEMENT

Ribuan Orang Baduy di Lebak Turun Gunung Ikuti Tradisi Seba Baduy 2023

Jumat, 28 April 2023 09:14 WIB

Share
Ribuan suku baduy mulai berjalan kaki menuju pendopo Bupati Lebak. (Foto: Ist).
Ribuan suku baduy mulai berjalan kaki menuju pendopo Bupati Lebak. (Foto: Ist).

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Ribuan warga suku Baduy mulai hari ini, Jum'at (28/4/2023) turun gunung berkunjung ke Pendopo Bupati Lebak, untuk melaksanakan tradisi seba baduy 2023.

Mereka (warga Baduy-red) akan bertemu dengan Bupati Lebak untuk menyampaikan amanat tentang kelestarian alam dan sebagainnya, serta membawa hasil bumi.

Tradisi seba baduy tersebut, bakal digelar selama 4 hari, dimulai sejak dari kemarin tanggal 27 hingga 30 April 2023.

Ada berbagai kegiatan yang digelar dalam acara seba baduy tersebut, mulai dari pentas seni budaya, gelaran pelaku UMKM dan kegiatan-kegiatan lainnya.

Kepala Dinas Pariwisata Lebak, Imam Rismahayadin mengungkapkan, seba baduy merupakan tradisi warga suku baduy yang dilaksanakan dalam setiap satu tahun sekali.

 

Dalam seba baduy tahun 2023 ini lanjut Imam, akan dilaksanakan hingga tanggal 30 April 2023 nanti, dengan puncak acaranya nanti malam.

"Ribuan warga suku baduy mulai hari ini akan berdatangan ke Pendopo Bupati, yaitu akan melaksanakan prosesi ritual seba," ungkapnya, Jum'at (38/4/2023).

Dikatakannya, kegiatan seba baduy ini menjadi salah satu upaya Pemkab Lebak, dalam mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.

"Dalam acara ini ada sebanyak 30 pelaku UMKM yang ikut pameran, sehingga kami yakin pertumbuhan ekonomi mereka akan bangkit," katanya.

Halaman

ADVERTISEMENT

Editor: Deny Zainuddin
Contributor: Samsul Fatoni
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT