JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Rekrutmen bersama BUMN akan segera dibuka pada pekan depan.
Kabar gembira untuk para pencari kerja yang belum sempat mendapat kesempatan mengikuti proses rekrutmen sebelumnya, kini sudah bisa kembali diikuti.
Bekerja di Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menjadi impian banyak orang. Untuk itu, jika kamu ingin mengikuti rekrutmen bersama BUMN, kamu harus mengetahui jadwal dan tahapannya.
Melalui unggahan di Instagram pada 12 April 2023 lewat akun resmi @kementrianbumn dan @erickthohir, tertera poster pengumuman dibukanya rekrutmen bersama BUMN 2023.
“Rekrutmen Bersama BUMN kembali lagi tahun ini! Kabar baik untuk kalian semua, milenial dan gen-z yang ingin bergabung menjadi keluarga besar BUMN. Catat tanggalnya, persiapkan diri, dan jangan lupa minta restu orang tua. Good luck!” tulis keterangan di unggahan tersebut seperti yang dikutip pada Kamis, 27 April 2023.
Adapun jadwal yang harus diperhatikan oleh calon peserta rekrutmen bersama BUMN adalah sebagai berikut.
• 5 - 20 Mei 2023: Registrasi proses pendaftaran dan seleksi adminstrasi oleh PIC BUMN
• 1 Juni 2023: Pengumuman hasil registrasi
• 10 - 19 Juni 2023: Tes kemampuan dasar dan akhlak dengan bobot TKD (40%) & Akhlak (60%)
• 28 Juni 2023: Pengumuman hasil Tes Kemampuan Dasar dan Akhlak
• 8-12 Juli 2023: Tes Bahasa Inggris (Threshold >450, Ranking sesuai ratio)