Operasi Rahasia, Mustofa: Di RI Ada 60 Ribu Intel Asing Nyamar Dosen, Guru, Wartawan

Rabu 26 Apr 2023, 10:27 WIB
Mustofa sebut ada 60 ribu intel asing di Indonesia. Foto: Kolase/Ist.

Mustofa sebut ada 60 ribu intel asing di Indonesia. Foto: Kolase/Ist.

Kekuatan besar tersebut dinilai selalu bermain untuk menggerakkan isu-isu yang sensitif yang mengarah ke intoleran dan sebagainya.

Itu artinya pelarangan-pelarangan pendirian rumah ibadah ini bukan sesuatu yang natural, atau bukan sesuatu yang datang dari dalam diri masyarakat sendiri. Melainkan memang ada kekuatan di belakangnya.

"Kan tadi saya bilang, tidak ada satu gerakan di dunia ini yang tidak terlibat operasi intelijen, karena ada proyek. Kalau misalnya aman-aman saja, tidak ada proyek, maka tidak dapat apa-apa."

Abdullah Hehamahua lantas menyinggung peredaran narkoba seperti ganja yang berpusat di Aceh.

"Aceh itu berapa ribu hektare sih? Kalau semua pasukan berseragam satu hari, satu pekan, satu bulan, datang ke kebun itu babat semua, sudah selesai kan. Tapi kalau itu dilakukan, maka tidak ada lagi proyek," katanya.

Itu artinya publik tentu mesti curiga apakah di belakang sindikat narkoba itu ada kekuatan yang lebih besar yang mengendalikan itu semua.

"Lalu di Ambon, saya tahu siapa otaknya. Lha kita bersaudara sesama muslim-Kristen, tapi kemudian terjadi itu saling bunuh-bunuhan. Itu karena ada operasi intelijen," katanya soal keterlibatan intel asing.

News Update