CILEGON, POSKOTA.CO.ID - Pemudik yang sudah berlebaran dengan tujuan Sumatera, mulai kembali secara bertahapan ke wilayah Jawa. Hal itu terpantau dari aktivitas angkutan kapal di Pelabuhan Merak. Masih banyak kendaraan yang menggunakan jasa kapal guna menyebrang.
Berdasarkan data Posko Bakauheni periode 25 April 2023, total kendaraan yang telah menyeberang termasuk melewati Pelabuhan Merak tercatat 127.138 unit.
Sedangkan total penumpang yang menyeberang dari Sumatera ke Jawa mulai dari H-10 hingga H+2 tercatat 629.312 orang.
Sementara khusus di 25 April 2023, total seluruh kendaraan tercatat 18.346 unit yang telah menyeberang dari Sumatera ke Jawa pada H+2.
Adapun rinciannya, realisasi total penumpang mencapai 76.450 orang. Tercatat realisasi kendaraan roda dua yang telah menyeberang mencapai 8.977 unit. Kendaraan roda empat mencapai 9.027 unit. Sedangkan truk logistik yang telah menyebrang dari Sumatera ke Jawa mencapai 186 unit.
Reka, warga asal Tangerang yang mudik ke Palembang mengaku perjalanan arus balik cenderung lancar dibandingkan arus mudik. "Dari Palembang. Saya orang Tangerang. Lancaran arus balik, saat mudik harus nunggu masuk kapal saja 4 jam," katanya, Rabu 26 April 2023.
Ia menerangkan, kondisi Pelabuhan Merak cukup lengang. Begitu keluar dari kapal, kendaraannya bisa langsung keluar tanpa antre. "Alhamdulillah lancar, aman dan sehat. Ini langsung bisa keluar (dari kapal) enggak lama," terangnya.
Hanya saja kondisinya terbalik, di Pelabuhan Bakauheni yang harus antre masuk giliran kapal. Kendati, tidak selama saat arus mudik.
"Di sana (Bakauheni) antre buat masuk kapal doang biasa, tapi enggak selama di Pelabuhan Merak," paparnya.