DEPOK, POSKOTA.CO.ID – Kecelakaan mobil Honda CRV terguling di Jalan Raya K.H.M. Usman (dekat Exit GT Kukusan 4), Kelurahan Kukusan, Kecamatan Beji, Kota Depok, diduga kuat akibat hilang kendali atau out off control.
Kasat Lantas Polres Metro Depok AKBP Bonifacius Surano mengatakan hasil TPTKP petugas Laka Lantas di tempat kejadian diketahui pengemudi mobil Honda CRV alami Out Of Control atau hilang kendali.
"Kejadian kecelakaan terjadi pada pukul 06.10 WIB, kondisi mobil alami rusak berat bagian depan. Sedangkan dalam mobil berisi tiga orang yakni satu pengemudi dan dua penumpang alami luka-luka dilarikan ke RS Graha Permata Ibu (GPI) Beji," ujar Kasat Lantas Polres Metro Depok AKBP Bonifacius Surano kepada Poskota usai dikonfirmasi, Senin (24/4/2023) siang.
Mantan Wakapolres Cirebon dan Bandung ini mengungkapkan identitas para korban pengemudi FF (22) laki-laki, warga Cipayung Depok, EHX (20) warga Tebet Jakarta Selatan, tidak alami luka.
"Sedangkan satu penumpang lainnya C (22) alami luka memar lecet di tulang kering kaki kanan, sedangkan pengemudi FF alami luka terbuka di bibir bagian bawah dan sesak bagian dada kanan dan kini masih perawatan khusus di RS GPI Beji Depok," tambahnya.
Berdasarkan saksi-saksi yang ada di lokasi yang sudah dimintai keterangan, lanjut AKBP Boni pengemudi kehilangan kendali dan melaju lurus hingga menabrak tiga buah Barrier Beton, dan kembali menabrak Kastin/tepi trotoar serta rambu lalu lintas serta menabrak sebuah pohon kamboja hingga akhirnya mobil terguling.
"Pengevakuasian mobil yang terguling kita gunakan mobil derek Laka dan kini mobil sudah dibawa ke kantor Laka Lantas Polres Metro Depok di Jalan Merdeka Sukmajaya proses lebih lanjut," tutupnya. (Angga)