Tenteng Celurit Jelang Sahur, 2 Pemuda di Bekasi Diciduk Polisi

Selasa 18 Apr 2023, 19:38 WIB
Ilustrasi celurit. (dok poskota)

Ilustrasi celurit. (dok poskota)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Dua pemuda membawa senjata tajam diamankan jajaran Tim patroli perintis Polres Metro Bekasi Kota di jalan Haji Umar, Jakamulya, Bekasi Selatan. Selasa (18/4/2023) dini hari.

Kasat Samapta Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Imam Syafi'i mengungkapkan peristiwa itu terjadi sekira pukul 02.00 WIB atau jelang sahur.

"Diamankan, pemuda berinisial MRR (22) dan AI (25)," ujar Kompol Imam Syafi'i, Selasa (18/4/2023).

Kronologi itu bermula, ketika tim patroli Presisi melakukan patroli di wilayah Jatiasih.

Kemudian, tim berpapasan dengan dua orang pengendara sepeda motor yang melintas secara mencurigakan.

Keduanya terlihat menenteng senjata tajam berupa Celurit.

"Lalu kami kejar dan diperiksa, saat itu ditemukan celurit berwarna kuning emas," ungkapnya.

Saat dilakukan interogasi terhadap AI yang mengedarai motor, dan celurit tersebut dibawa oleh MRR.

Usut punya usut, benda tersebut dari temannya yang pelaku hubungi melalui grup sosial media Instagram di Jatisari.

"Pelaku kita amankan ke Mapolsek Bekasi Selatan, beserta barang bukti ke piket Spkt guna pemeriksaan lebih lanjut," pungkasnya. (Ihsan Fahmi).

Berita Terkait
News Update