Ronaldo Kwateh Cedera Usai Tabrak Papan Iklan, Masih Bisa Ikut Sea Games 2023?

Selasa 18 Apr 2023, 15:20 WIB
Ronaldo Kwateh tampil di pertandingan timnas U-20 Indonesia vs Guatemala yang berakhir dengann hasil kekalahan (Twitter/AleParra__)

Ronaldo Kwateh tampil di pertandingan timnas U-20 Indonesia vs Guatemala yang berakhir dengann hasil kekalahan (Twitter/AleParra__)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Salah satu punggawa Timnas Indonesia U-22, Ronaldo Kwateh mengalami cedera usai menabrak papan iklan. Peristiwa ini terjadi pada Minggu (16/4/2023) saat Indonesia berhadapan dengan Lebanon di leg kedua.

Lalu bagaimana kondisi Ronaldo Kwateh yang cedera, dan apakah ia masih bisa ikut timnas Indonesia U-22, Sea Games 2023?

Saat itu Ronaldo Kwateh tengah berusaha mengejar bola umpan dari rekannya Fajar Faturrahman di menit ke-34.

Ronaldo yang mengejar umpan tersebut tak bisa menghentikan gerakannya dengan instan hingga menabrak papan iklan. Saat itu bola memang melaju kencang meninggalkan lapangan.

Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri mengatakan tidak menerima laporan detail dari dokter pasca pertandingan. 

 

"Saya sudah bertemu Ronaldo. Belum dapat laporan detail dari tim dokter. Biasanya setelah siang baru ada laporan dari tim dokter. Besok (hari ini) kami informasikan atau tanya langsung ke dokter," ucap Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri dalam konferensi pers pasca pertandingan Indonesia vs Lebanon.

Ronaldo tampak terkapar kesakitan pasca kejadian tersebut hingga membuat tim medis langsung turun tangan.

Akibatnya,  Ronaldo ternyata langsung diganti Hean Kelly Sroyer yang menandakan ia mengalami cedera.

 

Persiapan Sea Games 2023 

Timnas Indonesia akan melakukan persiapan menuju Sea Gamas 2023 di Kamboja mulai tanggal 19-29 April 2023.

 Pasukan Garuda Muda tergabung di Grup A pada babak penyisihan grup ajang tersebut,bersama Kamboja, TImor Leste, Filipina, dan Myanmar

Adapun pasca laga kedua melawan Lebanon, Indra Sjafri melihat ada beberapa kesalahan-kesalahan passing di statistik pertandingan Timnas U-22 Indonesia.

Ia sendiri beranggapan permainan skuadnya di laga yang berakhir kemenangan itu tak sebaik penampilan sebelumnya ketika Indonesia kalah 2-1 dari Lebanon.

“Tapi kalau saya meliahat bahwa statistik banyak keslahan-kesalahan passing yang kita lakukan,” sambung Indra Sjafri.

 

Menurut pelatih kelahiran Sumatera Barat tersebut, kesalahan di laga kedua ini akan jadi aspek yang harus diperbaiki jelang Sea Games 2023 di Kamboja pada Mei nanti.

Dalam kesempatan yang sama, Indra Sjafri juga mengapresiasi para pemain Indonesia U-22 karena menampilkan kemampuan terbaik. Ini juga menjadi tempatnya menguji setiap pemain yang ia bawa.

“Kita pengen betul-betul pemain-pemain yang 20 itu teruji di uji coba. Hampir semua pemain memperlihatkan keinginannya untuk menjadi tim Sea Games, ini yang harus diapesiasi,” jelas Indra Sjafri. 

Sementara belum ada informasi terkait perkembangan kondisi Ronaldo Kwateh yang cedera, atau apakah ia akan bergabung di Sea Games 2023 nanti. (*).

Berita Terkait

News Update