Kuatkan Akuntabilitas di Tengah Tantangan Kemanusiaan, Human Initiative Luncurkan Annual Report 2022

Kamis 13 Apr 2023, 22:27 WIB
Human Initiative Meluncurkan Annual Report 2022.(Ist)

Human Initiative Meluncurkan Annual Report 2022.(Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Human Initiative sebagai organisasi kemanusiaan global telah mengambil peran dalam menjawab tantangan kemanusiaan di tahun 2022.

Melandainya kasus Covid-19 pada tahun tersebut, menjadi kesempatan Human Initiative untuk bergerak memulihkan dan kembali membangun kesejahteraan manusia.

Aksi-aksi kemanusiaan ini terangkum dalam Annual Report 2022 sebagai momentum menguatkan akuntabilitas yang secara resmi diluncurkan pada 13 April 2023, bertempat di Park Tower, Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Human Initiative meyakini bahwa mengatasi tantangan-tantangan kemanusiaan dapat lebih mudah apabila bersama-sama melakukannya. Maka, kolaborasi kebaikan yang telah Human Initiative bangun bersama dengan Mitra Kolaborasi selama 2022 menjadi kekuatan untuk membangkitkan semangat gotong royong. Kebajikan inilah yang menjadi ciri khas Human Initiative dalam merumuskan solusi inovatif untuk menghadapi masalah kemanusiaan di tengah-tengah masyarakat.

Presiden Human Initiative, Tomy Hendrajati, mengungkapkan bahwa tantangan kemanusiaan yang mendera dunia tidak akan pernah berhenti. Peristiwa yang dunia hadapi mulai dari bencana alam dan non alam seperti Pandemi Covid-19, hingga perang yang terjadi pada tingkatan global.

Hal ini menjadi sinyal bahwa kita harus terus berjuang membantu masyarakat yang membutuhkan.

Faktanya, ia melanjutkan, Pandemi Covid-19 yang mengakibatkan krisis kemanusiaan dalam segala sektor telah meningkatkan kepedulian masyarakat Indonesia.

Dalam diskusi Aliansi Pembangunan Kemanusiaan Indonesia (APKI), mengungkapkan bahwa kepedulian masyarakat Indonesia meningkat hingga 16 persen. Lebih lanjut, lembaga kemanusiaan yang masuk dalam anggota Perhimpunan Filantropi Indonesia (PFI) telah berkontribusi menghimpun kebaikan mencapai Rp1,2 triliun.

"Dampak positif atas aksi kemanusiaan ini perlu dikelola bersama, agar kemampuan dalam menghadapi tantangan kemanusiaan terus tumbuh dan semakin kuat," Tomy Hendrajati dalam keterangannya, Kamis (13/4/2023).

Dengan demikian, sebagai wujud asas keterbukaan kepada Masyarakat Indonesia, Human Initiative mempersembahkan Annual Report 2022 yang merangkum aktivitas Human Initiative. Menjadi perpanjangan tangan kebaikan, Human Initiative berharap untuk terus bertumbuh dan berkembang menjadi motor penggerak kebaikan dalam memartabatkan manusia. (Aldi)

News Update