JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Salah satu film live action terbaru Disney, yaitu film Peter Pan and Wendy bakal segera tayang 28 April 2023 mendatang.
Film Peter Pan and Wendy akan ditayangkan di platform streaming Disney+ Hotstar.
Dua karakter utama dalam Film Peter Pan and Wendy akan diperankan oleh Alexander Molony sebagai Peter Pan dan Ever Anderson sebagai Wendy.
Film live action Peter Pan and Wendy menceritakan tentang seorang gadis bernama Wendy muda yang selalu menghindar dan tidak ingin sekolah di asrama.
Tanpa sengaja, Wendy bertemu dengan seorang anak laki-laki bernama Peter Pan yang tidak ingin menjadi orang dewasa.
Keduanya pun akhirnya pergi menjelajah ke dunia ajaib yang dikenal dengan Neverland.
Tak hanya Wendy dan Peter Pan, dua saudara laki-laki Wendy bernama John dan Michael, serta seorang peri kecil bernama Tinker Bell juga ikut dalam petualangan mereka.
Di Neverland, mereka bertemu dengan sosok bajak laut terkenal dan jahat, yaitu Kapten Hook yang merupakan musuh Peter Pan.
Akhirnya, setelah bertemu Kapten Hook, petualangan Peter Pan, Wendy dan yang lainnya pun dimulai.
Seperti apa ya kira-kira kelanjutan kisah Peter Pan dan Wendy di Neverland?
Film live action Peter Pan and Wendy disutradarai oleh David Lowry, seorang aktor, produser, dan sutradara asal Amerika Serikat.