Bagas/Fikri Satu-satunya Wakil Indonesia yang Maju ke Final Orleans Masters 2023

Minggu 09 Apr 2023, 13:51 WIB
Bagas/Fikri jadi satu-satunya wakil Indonesia yang maju ke final Orleans Masters 2023 (Foto: PBSI)

Bagas/Fikri jadi satu-satunya wakil Indonesia yang maju ke final Orleans Masters 2023 (Foto: PBSI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bagas/Fikri jadi satu-satunya wakil Indonesia yang maju ke final Orleans Masters 2023 pada Minggu (9/4/2023).

Pasangan ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul FIkri maju ke final turnamen BWF Super 300 Orleans Masters 2023. Bagas/Fikri mengalahkan sesama wakil Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Martihin di babak empat besar.

Bagas/Fikri menang atas Leo/Daniel dengan skor 13-21, 21-18, 23-21 pada laga yang berlangsung di Palais des Sports, Orléans, Prancis. 

Kemenangan tersebut menjadikan Bagas/Fikri satu-satunya wakil Indonesia yang maju ke final Orleans Masters 2023 di antara lima wakil yang tembus ke empat besar. 

 

Bagas/Fikri akan menghadapi pasangan ganda putra China, Chen Bo Yang/Liu Yi, pada Minggu (9/4).

Mengutip dari Djarum Badminton, ganda campuran Adnan Maulana/Nita Violina Marwah menjadi wakil Indonesia pertama yang berlaga di semifinal. 

Sayangnya, langkah mereka dihentikan wakil Taiwan, Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin, lewat pertarungan tiga gim 18-21, 21-17, 12-21. Dengan hasil ini, Adnan/Nita kembali dihentikan di babak empat besar, setelah sempat mengalami hal hampir serupa pada 31st Iran Fajr International.

Tak ada komentar dari Adnan/Nita seputar sebab kekalahan ini. Namun, PP PBSI melalui akun Twiiter-nya @INABadminton menyatakan pasangan tersebut hilang fokus.

 

 "Hilang fokus di game ketiga, Adnan/Nita akhirnya harus akui keunggulan pasangan Chinese Taipei. Terima kasih perjuangannya dan tetap semangat!,” tulis INABadminton.

Di sisi lain, unggulan keempat Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati juga gagal menembus final turnamen level BWF World Tour Super 300 ini. 

Juara Hylo Open 2022 itu dikalahkan oleh unggulan ketujuh asal Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei melalui straight games dalam tempo 34 menit dengan skor 10-21, 16-21.

Sementara, ganda putri Indonesia Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto belum mampu membendung dominasi pasangan China Liu Sheng Shu/Tan Ning. 

 

Lanny/Ribka kalah dari pasangan juara Spain Masters 2023 itu 8-21, 12-21 usai bertanding selama 33 menit.

Bagas/Fikri jadi satu-satunya wakil Indonesia yang maju ke final Orleans Masters 2023, keduanya akan berlaga pada Minggu (9/4/2023) melawan wakil China pada pukul 17.30 WIB. (*)

Berita Terkait

News Update