Bima Arya Ungkap Sumber Ledakan Saat Kebakaran RS Salak Bogor

Jumat 07 Apr 2023, 18:17 WIB
Kebakaran RS Salak Bogor, puluhan mobil damkar dikerahkan untuk memadamkan api. (foto: panca)

Kebakaran RS Salak Bogor, puluhan mobil damkar dikerahkan untuk memadamkan api. (foto: panca)

"Nomor satu atensi kita evakuasi pasien. Alhamdulillah karena agak jauh dan juga tidak terlalu banyak orang, jadi tidak dilaporkan ada korban jiwa. Tapi kita tentu terus pastikan sampai api betul-betul mati. Kita pastikan stok air cukup, tadi diambil dari beberapa titik hydrant," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Beredar video salah satu ruangan di Rumah Sakit (RS) Salak yang terletak di jalan Sudirman, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor terbakar.

Dari video yang dilihat Poskota, dari atap rumah sakit tersebut terlihat kepulan asap hitam mengudara dari salah satu ruang depan.

Dikonfirmasi Kabid pemadam dan penyelamatan Dinas Damkar Kota bogor, M. Ade Nugraha saat dihubungi mengatakan pihaknya baru mendapatkan informasi tersebut.

"Kayaknya iya. Baru liat," katanya kepada Wartawan, Jum'at (7/4/2023).

Terpisah, Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso membenarkan peristiwa terbakarnya salah satu rumah sakit di Kota Bogor tersebut. 

"Ya betul, dari Pukul 13.30 WIB," terang mantan Wakapolres Metro Jakarta Barat ini.

Bismo mengatakan, saat ini telah ada petugas Pemadam kebakaran yang tengah melakukan upaya pemadaman. "Sudah ada 4 unit mobil pemadam kebakaran," pungkasnya. (Panca Aji)

Berita Terkait
News Update